Pada tanggal 6 Mei 2023, Direktorat Pengembangan Usaha dan Inkubasi (Dit. PUI) melalui UGM Science Techno Park (UGM STP) menerima kunjungan dari Badan Perancangan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan Pemerintah Provinsi Riau. Pemerintah Provinsi Riau melalui UPT Riau Science Techno Park (UPT RSTP) melakukan kunjungan daklam rangka peningkatan peran UPT RSTP pada bidang riset dan inovasi.
UGM STP menyambut hangat kedatangan perwakilan UPT RSTP yang teridiri dari Dr. Sofyan Hadi, M.T. selaku KA UPT RSPTP, Dr. Nasrol Akmal, M.Ed. selaku Kasi Riset Inovasi, dan Ferry Ardian, S.E. selaku Kasubag TU RSTP. Kehadiran UPT RSTP ke UGM STP menjadi salah satu upaya dalam mendukung pelayanan inkubasi kewirausahaan berbasis inovasi teknologi.
Kegiatan kunjungan yang sukses tereselenggara terdiri dari berkeliling di kawasan UGM, kegiatan diskusi dalam rangka peningkatan peran UPT RSTP pada bidang riset dan inovasi, serta penyerahan kenang-kenangan yang diberikan oleh Dr, Hargo Utomo, M.B.A. selaku Plt. Direktur Dit PUI.
Simak informasi lainnya melalui website ataupun platform sosial media kami!