Seleksi pitching merupakan salah satu dari beberapa tahapan dalam seleksi program pendanaan PRIME STeP 2023. Adapun PRIME STeP merupakan program pendanaan dari Direktorat Pengembangan Usaha dan Inkubasi (PUI) bersama Asian Development Bank (ADB) untuk pengembangan hilirisasi di kampus.
Melalui PRIME STeP, Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Direktorat PUI bersama ADB memberikan tiga skema pendaan yang terdiri dari Startup Grant, Innovation Grant, dan Tenant Grant. Pada tanggal 10 Maret 2023 hingga 14 Maret 2023, Direktorat PUI melakukan seleksi pitching pada masing-masing skema pendanaan PRIME STeP.
Pada 10 Maret 2023, Direktorat PUI melalui Innovative Academy melaksanakan seleksi pitching Startup Grant. Pitching Tentant Grant menghadirkan Sebastian Alex Dharmawangsa, Fani Pramuditya, Zaki Falimbany, Sais Matahari Farransahat, dan M. Genta Mahardika sebagai reviewer.
Pada tanggal 13 Maret 2023, Direktorat PUI melalui sub direktorat inkubasi mengadakan seleksi pitching Innovation Grant. Pitching Innovation Grant menghadirkan reviewer dari berbagai klaster antara lain Petrus Tedja Hapsoro, Arief Sudarsono, Ir. Djoko Lukanto, Naila Zulfa, Prof. Dr. Lilik Sutiarso, Wawan Hermawan, Dr. Sang Kompiang Wirawan, Prof. Dr. Mustofa, dan Dr. Cristina Sandjaja.
Sedangkan, pada tanggal 14 Maret 2023, Direktorat PUI melalui sub direktorat pengembangan usaha melakukan rangakaian seleksi pitching Tenant Grant. Pitching Tentant Grant menghadirkan Dr. Sri Suning Kusumawardani, Ely Susanto, dan Dr. Hempry Suyatna sebagai reviewer.
Rangkian picthing yang sukses terlaksana menjadi salah satu langkah untuk mencapai tujuan skema pendanaan PRIME STeP. Nantikan update informasi lainnya terkait PRIME STeP melalui website ataupun platform sosial media kami!