Forti Milk merupakan susu fermentasi sinbiotik dengan fortifikasi zat besi dan zink (Fe-Zn) bertujuan menciptakan makanan alternatif untuk mengatasi stunting. Susu fermentasi ini mengandung prebiotik dan probiotik sehingga memiliki nilai cerna yang lebih baik dan mencegah intoleransi laktosa. Susu fermentasi merupakan alternatif makanan pembawa untuk fortifikan zink dan zat besi yang dapat menunjang pertumbuhan anak. Produk susu fermentasi dengan fortifikasi Fe-Zn telah dipasarkan dengan nama dagang “Forti Milk”. Segmen pasar dari Forti Milk adalah semua kelompok usia mulai dari balita hingga lansia. Bagi balita, produk ini baik untuk kesehatan karena mengandung fortifikan zat besi dan seng yang dapat membantu pertumbuhan. Kandungan zat besi dalam produk ini juga sangat baik untuk membantu mencegah anemia pada kelompok usia yang lebih dewasa, khususnya bagi remaja putri dan wanita usia subur. Produk Forti Milk memiliki beberapa varian rasa seperti stroberi, mangga, dan blueberry sehingga tidak membosankan dan sesuai dengan selera.
Mari terus pantau sosial media kami di
IG : @ugm.stp
Twitter : @UGMSTP
Linkedin : UGM STP